5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan, Tubuh Tetap Bugar saat Berpuasa

Selama menjalankan ibadah puasa ramadan, sahabat tentu tidak hanya sekedar menahan rasa lapar dan haus, namun juga menjaga kesehatan tubuh. Hal ini karena tidak jarang pada saat awal menjalankan ibadah puasa, tubuh masih mengalami penyesuaian.

Tak heran apabila banyak dari sahabat yang merasa lelah dan lemas selama menjalankan puasa. Untuk itulah penting kiranya mengetahui berbagai cara menjaga kesehatan tubuh saat ramadan.

Sahabat tentu tak ingin menjalankan puasa ramadan dengan hanya bermalas-malasan saja, kan? Sahabat tentu juga harus tetap fit agar kewajiban bekerja sekaligus ibadah dapat terlaksana dengan baik.

Ketika tubuh sehat selama berpuasa, sahabat tentu dapat menjalankan aktivitas harian dan ibadah secara seimbang. Jadi selain berburu pahala, kewajiban lain pun tidak akan terabaikan karena masalah kesehatan tubuh.

Untuk itu, berikut kami sajikan beberapa cara menjaga kesehatan tubuh saat ramadan. Dengan harapan, sahabat dapat menjalankan puasa tahun ini dengan produktif sembari melakukan kegiatan-kegiatan positif.

1. Perhatikan Pola Makan Sahur dengan Baik

makan-sahur-di-bulan-ramadan


Seperti yang kita tahu, sahur menjadi salah satu amalan sunnah yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Bukan tanpa alasan, hal ini karena sahur memiliki peranan yang penting untuk mempertahankan stamina tubuh selama berpuasa.

Oleh karena itu, ketika sahur, sahabat dianjurkan untuk mengonsumsi berbagai makanan yang kaya akan serat seperti sayur dan buah-buahan. Selain itu, coba hindari makanan yang mengandung banyak minyak karena dapat menyebabkan kantuk selama berkegiatan.

Jadi meskipun sahabat terkadang malas untuk sahur, namun tetap coba luangkan waktu mengonsumsi makanan agar tetap fit saat berpuasa.

2. Perhatikan Pola Buka Puasa


Bukan hanya sahur, memperhatikan pola berbuka puasa juga harus dilakukan demi menjaga kesehatan tubuh.

Pasalnya tak sedikit mereka yang berpuasa mengalami “lapar mata” sehingga mengonsumsi banyak makanan ketika adzan Maghrib tiba. Mengonsumsi banyak makanan sekaligus selama berbuka puasa pun akan menyebabkan perut terasa sesak. Jika dilakukan secara terus-menerus, tentu hal ini akan mengakibatkan masalah pada pencernaan.

Jadi selama berbuka puasa, cukup konsumsi segelas air putih dan makanan manis secukupnya. Setelah sholat Maghrib, sahabat dapat makan secukupnya secara bertahap.

3. Jaga Pola Makan Malam


Masih berhubungan dengan menjaga pola makan, salah satu cara menjaga kesehatan tubuh saat ramadan adalah menjaga pola makan malam. Tak perlu dipungkiri, selepas berbuka puasa, banyak dari sahabat yang mengonsumsi makanan dengan berlebihan.

Padahal hakikat puasa tidak melulu tentang bagaimana kita menahan lapar dan haus, namun juga bagaimana kita menahan nafsu. Terlalu banyak makan di malam hari dapat menyebabkan berbagai permasalahan kesehatan seperti obesitas sehingga harus dihindari.

Selain itu, coba kurangi konsumsi minuman bersoda dan kopi secara berlebihan karena dapat merusak metabolisme tubuh.

4. Lakukan Aktivitas Fisik


Cara menjaga kesehatan tubuh saat ramadan yang berikutnya adalah melakukan aktivitas fisik. Seperti yang kami jelaskan di atas, saat berpuasa bukan berarti kita bermalas-malasan sepanjang hari. Menjaga kondisi kesehatan tubuh dengan beraktivitas juga harus diperhatikan.

Dalam hal ini, sahabat tidak perlu melakukan aktivitas yang terlalu berat. Cukup lakukan aktivitas fisik seperti olahraga ringan selama 20 - 30 menit selama puasa. Dengan begitu, kondisi kesehatan tubuh akan tetap terjaga.

5. Perhatikan Pola Tidur


Adapun tips terakhir untuk menjaga kesehatan tubuh saat berpuasa adalah dengan memperhatikan pola tidur. Bukan hanya tubuh harus beradaptasi selama 1 bulan lamanya untuk menahan lapar dan haus, menjaga pola tidur pun kerap menjadi kendala yang harus dihadapi.

Tanpa adanya adaptasi pola tidur, sahabat dapat merasakan kelelahan selama beraktivitas di siang hari saat berpuasa. Untuk itu, pastikan agar tidak tidur terlalu malam sehingga dapat bangun sahur serta tidak terlalu kantuk di siang hari.

Itulah beberapa cara menjaga kesehatan tubuh saat ramadan yang dapat diperhatikan. Dengan mengikuti beberapa tips di atas, diharapkan sahabat dapat menjalankan rutinitas puasa dan aktivitas harian dengan lebih maksimal. Semoga bermanfaat!
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url