Tribelio WhatsApp Broadcast, Teknik Berniaga Nan Bernas

Macam-macam teknik berniaga. Dasarnya tetap sama, sih. Bagaimana cara menarik minat pembeli datang di awal lalu melakukan pembelian ulang.

Untuk mengikuti gaya niaga yang makin maju, teknik niaga juga mengikuti. Salah satunya adalah kehadiran WhatsApp Broadcast.

Sahabat pernah nggak mendapatkan pesan melalui WA pribadi yang isinya menawarkan satu produk. Padahal, sahabat merasa tidak pernah melakukan pembelian di website yang dimaksud dalam info pesan WA tersebut.

Atau bisa juga sahabat mendapatkan pesan WA pribadi setelah melakukan pembelian di satu website atau marketplace. Adakah rasa yang berbeda antara keduanya? Pernahkah sahabat berkerut kening dan membatin mengapa mereka aka tim marketing mengetahui nomor WA kita?

Awalnya saya pun berpikir demikian. Terheran-heran dan sering melaporkan bahkan memblokir pesan-pesan tersebut. Cukup mengganggu. Ya, mengingat bahwa kapasitas memori handphone saya cukup imut.

Dalam sebuat webinar yang digelar oleh Indscript bersama Koh Denny Santoso tentang Tribelio WhatsApp Broadcast, barulah saya paham bahwa saya dan sahabat yang menerima WhatsApp Broadcast, sedang menjadi sasaran niaga.

Apakah Teknik WhatsApp Broadcast Cukup Efektif dalam Berniaga?


Tribelio WhatsApp Broadcast

Jawaban pertanyaan ini ada di dalam benak saya. Toh, dengan tingkah laku saya yang mayoritas melakukan lapor dan blokir, bisa jadi ini juga yang dirasakan calon pembeli lain, kan?

Tentunya, jawabannya bisa jadi! Penjual tidak mendapatkan closing tapi malah terkesan annoying. Bisa jadi juga nomor WA yang penjual gunakan terkena banned. Olala, bukannya untung malah buntung!

Mengenal Tribelio WhatsApp Broadcast, Teknik Berniaga Masa Kini


Denny Santoso

Tribelio memberikan kemudahan bagi kita yang hendak melakukan branding, menggali potensi personal atau bisnis yang dimiliki.

Untuk itu, sahabat harus mengetahui apa yang harus dilakukan sebelum terjun langsung dalam penggunaan Tribelio WhatsApp Broadcast.

Gunakan Nomor Handphone Baru


Tribelio menyarankan pengguna untuk menggunakan nomor baru yang tentunya sudah terhubung dengan WhatsApp. Jangan pernah gunakan nomor handphone pribadi, bisnis, dan yang terhubung dengan akun-akun penting. Misalnya, pemulihan akun gmail dan akun bank.

Kirimkan Satu Pesan ke Maksimal 256 Nomor


Tribelio menyarankan untuk mengirimkan satu pesan kepada maksimal 256 nomor dalam satu waktu seacara bersamaan untuk menghindari "banned" dari WhatsApp

Berikan Jeda Minimal 10 detik


Untuk satu pesan broadcast yang kita kirimkan, lakukan jeda minimal 10 detik dari satu nomor ke nomor lainnya. Karena 10 detik adalah angkan minimal, maka kita bisa atur jeda mulai dari 15 detik.

Pilihan Unsubscribe


Tribelio memberikan pilihan "unsubscribe" yang bisa kita pilih ketika mengirimkan pesan. Fitur ini digunakan untuk memudahkan audience yang mungkin tidak ingin dikirimkan pesan serupa oleh kita.

Sebagai catatatn, broadcast adalah one-to-many communication. Tribelio tidak menyarankan pengguna untuk mengirimkan banyak pesan dalam waktu bersamaan. Selain risiko bannerd oleh WhatsApp, pesan yang dikirimkan juga bisa jadi tidak dapat diterima dengan baik oleh penerima pesan. Sungguh sia-sia jika hal ini sampai terjadi, bukan? Intinya, pikirkan dengan bijak sebelumnya. Posisikan diri kita di pihak audience.

Tribelio Page, Branding dan Gali Potensi Personal atau Bisnis Blogger


Tribelio page

Tribelio page memberikan kemudahan pula bagi seorang blogger yang ingin memperkenalkan diri kepada klien. Di tribelio, sahabat bisa membuat landing page yang menunjukkan portofolio menarik. Sehingga hanya dengan satu kali klik, sebuah kartu nama/curriculum vitae online yang indah telah tercipta.

Sahabat bisa isi dengan profil, prestasi, kerjasama yang pernah dilakukan dengan klien hingga rate card bagi yang ingin menggunakan jasa yang sahabat tawarkan. Super lengkap di versi gratisnya yang bisa sahabat dapatkan hanya dengan membuat akun.

Gimana dengan versi berbayar yang dibanderol dengan harga Rp99.000,- per bulan, ya? Pastinya lebih lengkap. Ssst, berdasarkan bocoran Teh Indari, pembuatan landing page ini bahkan bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan, lo.

Tertarik mencoba? Yuk, buat WhatsApp broadcast dan landing page perdana sahabat di Tribelio!
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url