Asuransi, Perlindungan Keluarga Masa Depan

Masyarakat kini telah lebih menyadari pentingnya jaminan perlindungan untuk keluarga di masa depan. Jaminan perlindungan ini biasa dikenal sebagai asuransi. Wawasan masyarakat atas asuransi kini sudah meningkat. Hal tersebut tampak dari data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) didapatkan bahwa premi asuransi kesehatan bertumbuh 5,7% dibandingkan tahun sebelumnya. 

Hal yang sama juga tampak pada polis asuransi jiwa yang meningkat 1,8% pada kuartal pertama 2021 sedangkan polis perorangan tumbuh 2,7%. Dengan adanya peningkatan tersebut, tentunya kita tidak boleh masa bodoh dengan asuransi yang di zaman sekarang daya gunanya dalam memberikan perlindungan atas resiko yang ada sudah semakin tinggi. Sebelum kita menentukan untuk memilih produk asuransi, mari kita kenali terlebih dahulu mengenai asuransi.

Asuransi, Perlindungan Keluarga Masa Depan

Asuransi adalah perjanjian antara perusahaan asuransi atau penanggung dan pemegang polis atau tertanggung. Perjanjian yang dimaksud menjadi dasar bagi penerimaan premi oleh perusahaan asuransi sebagai imbalan untuk mengganti atau mengurangi kerugian yang dapat menimpa tertanggung. Apabila kita mengasuransikan sesuatu, berarti kita menyerahkan atau membagi kerugian finansial akibat resiko yang menimpa sesuatu dengan perusahaan asuransi.

Terdapat beberapa manfaat dari memiliki asuransi. Manfaat pertama adalah memberikan rasa aman dan perlindungan karena objek yang kita asuransikan dijamin oleh penanggung. Manfaat selanjutnya, pendistribusian biaya dan manfaat yang lebih adil. Asuransi juga dapat memberikan kepastian ketika kita mengalami kerugian finansial. Asuransi tertentu juga dapat menjadi sarana untuk menabung karena memiliki nilai tunai yang dapat diambil bahkan digabungkan dengan investasi. 

Selain itu, bagi Sahabat yang ingin mencoba asuransi syariah, kini sudah mulai menjamur produk asuransi syariah yang dapat dipilih, di mana asuransi syariah dapat memberikan nilai kebaikan lebih bagi Sahabat karena selain melindungi keluarga, Sahabat juga dapat membantu jaminan perlindungan bagi orang lain. Masih banyak lagi manfaat yang bisa kita dapatkan dari asuransi. Namun, asuransi seperti apa yang kita butuhkan? 

Berikut ini adalah jenis-jenis asuransi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan:

Asuransi mobil adalah asuransi yang dirancang untuk menutup pertanggungan atas kendaraan bermotor atas kerugian dan/atau kerusakan pada mobil yang disebabkan, antara lain karena kecelakaan tabrakan, perbuatan kriminal, kebakaran, atau dsbnya. Dengan menggunakan asuransi mobil kita dapat meminimalkan kerugian finansial yang kita hadapi ketika terdapat kerusakan pada mobil kita. 

Secara umum, terdapat dua jenis pertanggungan asuransi kendaraan bermotor yang dapat dipilih, yakni All Risk dan Total Loss Only. Asuransi kendaraan All Risk adalah asuransi kendaraan bermotor yang menjamin resiko kerugian secara keseluruhan baik karena kerugian yang kecil ataupun besar, termasuk kehilangan. Sedangkan, asuransi TLO memberikan jaminan penggantian kendaraan yang mengalami kerusakan dengan nilai kerusakan >75% dari nilai kendaraan ketiga kerugian terjadi. 

Asuransi mobil menjadi penting buat kita yang memiliki mobil yang apabila mengalami kerusakan akan sangat mahal biaya perbaikannya. Terdapat banyak jenis asuransi mobil 2021 terbaik yang dapat dipilih dan disesuaikan dengan nilai premi yang cocok dengan kesanggupanmu.

Asuransi pendidikan adalah produk asuransi yang dikhususkan untuk membantu kebutuhan dana pendidikan, khususnya ketika terjadi hal yang tak diinginkan pada pencari nafkah utama. 

Manfaat utama dari asuransi pendidikan anak adalah kita tidak perlu takut dana pendidikan anak tidak tersedia (mengamankan dana pendidikan anak) karena perusahaan penyedia produk asuransi akan membantu apabila terjadi musibah yang menyebabkan dana pendidikan anak tidak tersedia. Terlebih, pihak penanggung akan memberikan uang pertanggungan apabila pemegang polis meninggal sehingga menjamin ketersediaan biaya pendidikan anak.

Asuransi jiwa adalah produk asuransi yang paling banyak digunakan di masyarakat. Asuransi jiwa memberikan layanan jaminan kepada pihak tertanggung atas kerugian finansial atas hilangnya pendapatan seseorang atau keluarga akibat adanya kematian anggota keluarga tertanggung yang merupakan pemberi nafkah utama dalam keluarga. 

Dengan adanya asuransi jiwa, Sahabat dapat mengantisipasi kerugian finansial yang dihadapi keluarga yang ditinggalkan dan memberikan dukungan finansial kepada mereka agar tidak mengalami kesulitan ekonomi pasca ditinggalkan.

Nah, itulah penjelasan mengenai asuransi beserta beberapa jenis yang dapat dipilih sesuai kebutuhan dan kemampuan Sahabat dalam membayar premi asuransi. Sudah banyak kemudahan yang ditawarkan dalam membeli produk asuransi. Maka dari itu, siapkan asuransi sekarang juga, ya!
Next Post Previous Post
1 Comments
  • Admin
    Admin 28 Oktober 2021 pukul 09.14

    Jika mengingat belakangan ini banyak kejadian yang tidak pasti penting sekali untuk menyiapkan asuransi perlindungan kita.

Add Comment
comment url