Cerita Anak Dendang Indah Nada Sastra


#‎EVENT_UNTUK_ANAK‬

Anak-anak adalah intan berharga yang harus diasah sejak awal. Sebagai para penulis muda, selain menyajikan bacaan-bacaan fresh dan segar bagi remaja dan dewasa, mari coba sediakan bacaan sehat untuk anak.

Dalam dua minggu ini kita akan mengadakan event untuk bacaan anak. Yaitu dongeng. Tema yang disediakan:

1. Burung pipit dan boneka sawah
2. Topi-topi kebaikan
3. Burung-burung kertas.
4. Sapu tangan ajaib
5. Kue ajaib
6. Pengorbanan ratu negeri (untuk sebuah musibah kerajaan)

Ketentuan :
1. Dongeng menggunakan bahasa anak-anak yang baku sesuai EYD.
2. Tidak terlalu panjang, antara 500 sampai 700 kata saja kira-kira.
3. Posting di wall Dendang dengan hastag #EVENT_UNTUK_ANAK
4. Masing-masing hanya diijinkan posting satu kali sehari untuk seluruh tema. Bisa mengirim lagi keesokan hari boleh dengan tema sama atau tema yang lain.
5. Ketentuan format judul:
JUDUL : (TULIS DENGAN KAPITAL)
Penulis:
Tema:
6. Batas pengumpulan naskah tanggal 25 Juli 2015 pukul 23.00 WIB
7. Ketentuan wajib! Dongeng adalah karya sendiri dan sama sekali tidak mengandung unsur plagiasi.
8. Dilarang share karya yang disertakan ke wall lain.

Reward :
1. Akan dipilih 12 naskah terbaik untuk diterbitkan menjadi seri Dunia DINS Volume 1-12. Satu buku hanya akan ada satu naskah dengan seri bergambar.
2. Setiap naskah terpilih akan mendapat 2 eksemplar bukti terbit secara gratis.
3. Sertifikat cetak bagi 12 terpilih.
4. Naskah yang tidak terpilih namun memenuhi kriteria bacaan sehat anak akan dibendel dalam antologi seperti biasa.

Event dimulai dari pagi ini 12 Juli 2015 pukul 07.00 WIB.
Mari meramaikan untuk menyajikan bacaan anak-anak di negeri ini! Selamat berkarya!

Sumber info : https://www.facebook.com/groups/392327504254375/permalink/490622001091591/
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url